oleh

Nurdin dan Lukita Sepakat Kerjasama Dalam pembangunan Ekonomi dan Investasi Batam Kepri

-Nasional-1.073 views

Tanjung Pinang Acikepriย Gubernur Kepri Nurdin Basirun terus mengajak seluruh stakholder di Kepri agar dapat menciptakan terobosan baru agar dapat meningkatkan perekekonomian Kepri.

Gubernur kepri menyerukan upaya pembangunnan Kepri mengajak berbagai pihak agar dapat menciptakan terobosan baru yang dapat mempercepat pembangunan, baik komunikasi politik, dalam mendorong investasi, sehingga pertumbuhan ekonomi meningkat dan kesejahteraan masyarakat terjamin,” ujar Nurdin dalam pertemuan yang berlangsung di Istana Kota Piring Pulau Dompak yg di hadiri kepala pimpinan BP Batam Bapak Lukita.

๏ฟผ

Nurdin juga menekankan kepada Pimpinan BP Batam agar dalam bekerja dapat menguasi kondisi dan situasi di lapangan. Sehingga program kerja yang dibuat sesuai dengan kebijakan pemerintah, khusunya mengenai ‘kerja nyata’ sebagaimana yang disampaikan Presiden.

Gubernur Kepri ini juga berpesan, agar dalam menjalankan program kerjanya Pimpinan BP Batam selalu membangun komunikasi intensif dengan stakeholder di Batam dan Provinsi Kepri.

“Komunikasi sangat penting, sehingga jika ada kendala segera dapat dicarikan solusi dan penyelesaiannya, sehingga tidak menghambat jalannya program kerja yang telah direncanakan,” pesan Nurdin.

Sementara Kepala BP Batam Lukita Dinarsyah Tuwo, dalam paparannya menyampaikan, kunjungan kerja yang dilakukan ke Gubernur adalah untuk memaparkan expose 100 hari kinerja BP Batam yang akan dilaksanakan.

“Selain bersilaturahmi, kedatangan kami tentu ingin melaporkan kepada Bapak Gubenur, sejauh mana progress kerja yang telah kami kerjakan serta targetkan, yang telah diselesaikan pada 2017 ini,” ujar Lukita.

Dalam kesempatan itu, Lukita juga memaparkan Program Quick Win 100 hari BP Batam dan untuk melaksanakan program tersebut, Lukita pengatakan pihaknya akan bekerja cepat dan jelas.

๏ฟผ

Dan dalam membangun komunikasi, tambah Lukita, pihaknya setiap minggu selalu mengagendakan berbagai pertemuan dengan stakeholder terkait di Batam dan Provinsi Kepri, sehingga program mekanisme kerja BP Batam dapat dilaksanakan dengan baik.

Pada pertemuan Ketua BP Batam dengan Gubernur Kepri ini, juga hadir Asisten I Raja Ariza, Kadis Perdagangan Burhanuddin, Kadis Penanaman Modal Azman Taufik, Kadis Tenaga Kerja Tagor Napitupulu.

Sedangkan dari BP Batam turut hadir Deputi Bidang Administrasi Umum Purwiyanto, Deputi Bidang Perencanaan dan Pengembangan Yusmar Anggadinata, Deputi Bidang Pengusahaan Sarana Usaha Dwi Eko Winaryo beserta anggota lainnya.

editor redaksi

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

News Feed